Mengenal Penyakit Lupus Lebih Dekat

Selena Gomez terkena lupus merupakan berita yang hangat dimasyarakat saat ini. banyak dari kita yang bertanya-tanya, apakah penyakit lupus ini? Apa penyebabnya? Lalu, apa pula tanda dan gejala dari penyakit yang mirip dengan cerita anak remaja ditahun 1990-an tersebut?
Penyakit lupus atau dikenal juga dengan systemik lupus erytematosus (SLE) merupakan penyakit autoimun multi sistem yang ditandai dengan munculnya sekumpulan reaksi imun abnormal yang menghasilkan beragam manifestasi klinis. Walaupun, belum diketahui secara jelas penyebab pastinya, tapi dinyakini penyakit ini dipengaruhi oleh mutifaktor yang mencakup: faktor genetik, lingkungan dan hormonal terhadap respon imun.

Dimana pada faktor genetik memegang peranan penting dalam kerentanan serta ekspresi penyakit, 10-20% pasien lupus mempunyai kerabat dekat yang juga menderita penyakit lupus.

Untuk gejala klinis dari penyakit lupus ini sangatlah bervariasi. Dimana penyakit dapat timbul mendadak disertai tanda-tanda terkenanya berbagai sistem dalam tubuh. Serangan biasanya disertai gejala umum yang jelas seperti: demam, malaise, kelemahan, nafsu makan berkurang, serta berat badan menurun. Selain itu, pada penyakit lupus juga sering ditemukan adanya kelainan ginjal (68%) dimana pada hasil laboratorium ditemukan ada protein uria atau kencing darah. Lalu, muncul gejala pada otot dan tulang berupa artritis atau artralgia sebesar 93% yang mana yang paling sering terserang adalah: sendi interfolangeal proksimal, diikuti oleh lutut, pergelangan tangan, siku dan pergelangan kaki.
Kelainan kulit, rambut dan lendir juga ditemukan pada penyakit lupus ini dengan presentasi sebesar 85%. Penyakit SLE ini juga bisa menyerang jantung, paru, saluran pencernaan, hati, limpa, serta susunan saraf pusat yang mana dapat membuat penderita kejang.
Sedangkan untuk menegakkan penyakit lupus ini dapat dilakukan sejumlah pemeriksaan penunjang, salah satunya adalah: pemeriksaan laboratorium. Pada pemeriksaan imunologis ditemukan sel SLE, antibodi antinuklir, komplemen serum meningkat, uji lues yang positif semu, anemia, leukupenia dan trombositopinea.
Loading...

Subscribe to receive free email updates: