Enam Makanan Hebat Yang Dapat Mengusir Stres Anda

Apakah tekanan pekerjaan membuat Anda sangat stres? Apakah Anda sering terbangun dari tidur dikarenakan stres? Apapun itu, stres adalah sebuah fenomena yang sangat tidak diinginkan yang mempengaruhi manusia dan akhirnya dapat menyebabkan sejumlah gangguan yang serius.
Penyebab stres memang beragam dimana daya tahan seseorang terhadap stres juga tergantung pada seberapa kuat mental seseorang. Individu yang tidak mampu menangani situasi yang melibatkan banyak tekanan atau tidak bisa mengatasi hal-hal tertentu lebih rentan untuk mengembangkan stres. Dimana apabila ini terjadi, stres bisa menjadi salah satu sebab timbulnya berbagai penyakit, baik mental dan psikologis.

Apakah Anda tahu penyakit seperti tekanan darah, gangguan lambung dan kanker dapat disebabkan oleh stres? Ya, stres memang banyak menimbulkan efek negatif jika stres sudah memasuki tahap yang ekstrim. Tapi, perlu diketahui stres adalah salah satu fase kehidupan yang pasti dialami semua orang. Dimana stres pasti hinggap pada semua orang dimana dalam menyikapinya antara satu orang dengan orang lain akan berbeda. Jika ditanggapi secara positif , stres tidak akan menimbulkan masalah kesehatan maupun psikis. Tapi, jika ditanggapi secara berlebihan disinilah stres bisa mengancam kesehatan Anda.

Lalu bagaimana cara mengendalikan stres secara alami? Caranya adalah dengan menenangkan pikiran Anda, mulai dari mencari penyebab stres dan mencari penyelesaian masalahnya,  mengikuti gaya hidup sehat, tidak khawatir terlalu berlebihan kepada masalah yang datang, berlatih meditasi, dan memilih makanan yang dapat meredakan rasa stres anda.
Untuk poin terakhir, yaitu: memilih makanan yang dapat meredakan rasa stres dapat anda lihat daftarnya di bawah ini, yang kami rangkum dalam: Makanan Hebat Yang Dapat melawan Stres Anda Secara Efektif:
1.  Alpukat :
Anda pasti mengenal alpukat? Ya, buah ini mudah ditemukan dan memiliki rasa yang begitu nikmat. Siapa sangka dibalik kenikmatannya buah ini dapat menekan stres yang menimpa Anda. Seperti diketahui buah ini kaya akan vitamin dan folat, yang dapat memasuki sel otak Anda dan meningkatkan aliran darah di daerah itu, sehingga dapat membuat otak Anda berpikir jernih terhadap masalah yang Anda hadapi.
2. Blueberry:
Buah yang berwarna menarik ini kaya akan senyawa yang dikenal sebagai anthocyanin. Dimana senyawa ini dipercaya dapat mengurangi stres dan kecemasan seseorang.
3. Kacang mete:
Studi penelitian terbaru menunjukkan bahwa kacang mete dapat mengobati stres dan depresi, karena mengandung jumlah seng yang tinggi.
4. Coklat:
Nah, ini mungkin makanan yang banyak dikenal. Rasanya yang enak, terutama dark chocolate, kaya akan antioksidan yang dapat meningkatkan suplai oksigen ke otak Anda, sehingga dapat mengurangi bahkan menghilangkan stres yang melanda.
5. Bawang putih:
Bawang putih mengandung antioksidan yang dikenal sebagai allicin, yang telah dikaitkan dengan pengurangan stres dan juga bisa membuat sistem kekebalan tubuh menjadi kuat.
6. Oatmeal:

Oatmeal kaya akan karbohidrat yang dapat meningkatkan tingkat metabolisme Anda. Dimana jika metabolisme seseorang meningkat   maka akan dapat meningkatkan kadar serotonin di otak, sehingga akan mengurangi stres dan depresi pada seseorang.
Loading...

Subscribe to receive free email updates: