Spesifikasi Wiko Ridge Fab 4 G

Wiko  mungkin terdengar asing bagi kita dibanding brand lain seperti Samsung, Sony atau Asus. Tapi, jangan salah vendor asal negeri Francis ini terbilang mumpuni dalam hal melahirkan ponsel mutakhir yang bakal di gandrungi diseluruh dunia. Salah satu varian unggulannya yang menyita perhatian publik adalah Wiko Ridge Fab 4G.
Apa saja keunggulan Wiko Ridge Fab 4G ini sampai membuatnya layak untuk dijadikan pilihan smartphone direntang dua jutaan? Berikut Spesifikasi dari Wiko Ridge Fab 4G:
Pada segi desain Wiko Ridge Fab 4G terbilang unik karena memakai desain berbeda dari smartphone kebanyakan, dimana android ini memakai desain kotak pada bodinya.
  Sedangkan pada cover belakang Wiko Ridge Fab 4G ini memakai bahan dari kulit sehingga membuatnya rekat di tangan dan tentu saja membuatnya tidak mudah tergelincir ketika dipegang.


Pada segi layar, phabet ini berukuran 5,5 inch yang dilindungi dengan layar IPS dengan corning Gorilla Glass 3 sehingga akan tampak layar yang cerah dan terang. Selain itu, sesuai namanya Wiko Ridge Fab 4G telah mendukung jaringan 4 G LTE sehingga dijamin kemampuan dalam berinternet akan semakin kencang. Sedangkan untuk urusan sensor phabet ini rajanya. Bagaimana tidak, Wiko Ridge Fab 4G memiliki 9 sensor dan untuk urusan multitouch kembali Wiko mendukung 5 titik sentuhan.
Beralih pada kinerja, Wiko Ridge Fab 4G memiliki RAM 2 GB, memori internal 16 GB dengan micro-SD mencapai 64 GB dimana hal ini akan membuat kinerjanya menjadi baik untuk berbagai penggunaan aplikasi serta pemakaian game terkini. Sedangkan pada baterai menggunakan Lithium ion 2820 mAh yang mana akan mampu bertahan sekitar 4 jam 8 menit. Tapi, jangan khwatir walaupun terbilang  ‘boros’ pada phabet ini tersedia fitur saving mode yang mampu memperpanjang daya pakai hingga beberapa jam.
Untuk urusan kamera, Wiko Ridge Fab 4G memiliki 13 MP pada kamera utama dan 5 MP pada kamera depan. Dengan resolusi yang cukup besar tersebut, hasil foto phabet ini tergolong baik, terutama jika dipakai pada situasi outdoor siang hari.

Pada multimedia Wiko Ridge Fab 4G mengandalkan dua aplikasi bawaan Google, yaitu: Play Music dan Aplikasi video. Selain itu, Wiko juga menambahkan aplikasi music yang menyediakan berbagai pengaturan efek suara yang beragam. Pada video, phabet ini menampilkan gambar yang tajam dan baik pada saat menjalankan format video definisi tinggi. Wiko Ridge Fab 4G bahkan menyertakan fitur Cast Screen yang memudahkan anda untuk memindahkan tampilan tersebut ke smart TV.
Loading...

Subscribe to receive free email updates: