Sai, Peserta Dangdut Academy Asia Grup B Yang Keluar

Siapakah peserta Dangdut Academy Asia Grup B yang tersenggol semalam (20/11/2015). Setelah dua kali tampil, akhirnya telah diputuskan salah satu dari empat peserta yang berkompetisi di D’Academy Asia yang harus keluar/pulang/tereliminasi. Lalu, siapakah peserta yang harus pulang semalam? Apakah Henny dari Singapura? Apakah Aty dari Indonesia? Apakah Shiha dari Malaysia? Atau justru Sia dari Brunei Darussalam?
Penampilan pertama ada peserta dari Indonesia, Aty. Pada kesempatan itu, Aty membawakan lagu yang berjudul Jatuh bangun. Dengan cengkoknya yang khas Aty sukses menggebrak panggung D’Academy Asia semalam.

Henny dari Singapura tampil berikutnya. Dengan penuh percaya diri gadis berhijab ini membawakan lagu dari Elvy Sukaisih yang berjudul Mimpi terindah, seolah membalas kegrogiannya kemarin malam. Pujianpun datang padanya, dimana ia dinilai tampil natural, tapi berbeda dengan para juri lain, Saipul Jamil menganggap Henny Hanip membawakan lagu dengan cengkok yang dipaksakan.

Seperti kemarin malam, Shiha Zikir tampil prima dengan membawakan lagu yang melonkolis yang pernah dipopulerkan oleh Titik Sandora dan Iis Dahlia yang berjudul: ratapan anak tiri. Dengan penghayatan yang baik, tentu saja Shiha yang berasal dari Malaysia menuai pujian terutama dari Iis Dahlia dan Soimah.
Sai yang jadi penutuppun tak mau kalah, dengan lagu sang Raja Dangdut yang berjudul Begadang, Sai berusaha memberikan nuansa berbeda dari penyanyi aslinya. Ia memasukkan unsur jazz dalam lagu tersebut. Sayangnya, banyak kesalahan dimana-mana, salah satunya salah masuk nada pada awal dan refrain.
Lalu, berapakah nilai (poin) peserta Dangdut Academy Asia di grup B:
1.   Nilai Henny Hanip (Singapura):
a.    Juri Indonesia: 80
b.    Juri Singapura: 85
c.    Juri Malaysia: 85
d.    Juri Brunei: 82
Total nilai (poin): 312 (nilai 19/11/2015) + 332 = 644 poin
2.  Nilai Shiha Zikir (Malaysia):
a.    Juri Indonesia: 90
b.    Juri Singapura: 87
c.    Juri Malaysia: 90
d.    Juri Brunei: 85
Total Nilai (poin): 332 (nilai 19/11/2015) + 352 = 685 Poin
3.  Nilai Sai (Brunei Darussalam):
a.    Juri Indonesia: 65
b.    Juri Singapura: 70
c.    Juri Malaysia: 60
d.    Juri Brunei: 61
Total Nilai (poin): 269 (nilai 19/11/2015) + 256 = 525 poin.
4.  Nilai Aty (Indonesia):
a.    Juri Indonesia: 80
b.    Juri Singapura: 85
c.    Juri Malaysia: 80
d.    Juri Brunei: 80
Total Nilai (poin): 322 (Nilai 19/11/2015) + 325 = 647 Poin
Jadi peserta Dangdut Academy Asia yang keluar/pulang/tereliminasi/tersenggol (20-21/November) 2015 adalah: Sai dengan nilai 525 poin.
Loading...

Subscribe to receive free email updates: