Hasil Nilai Sementara Grand Final (3 Besar) Dangdut Academy Asia: Lesti Juara!

Berapakah nilai peserta 3 besar (Grand Final) Dangdut Academy Asia semalam (28/12/2015)? Lalu, siapa yang menduduki posisi pertama atau nilai tertinggi di tiga besar D’Academy Asia? Apakah Danang dari Indonesia? Lesti dari Indonesia? Atau justru Shiha asal Malaysia?
Penampilan pertama ada calon pemenang Dangdut Academy Asia, Lesti. Menyanyikan lagu yang berjudul: Biarlah Merana, Lesti tampil prima. Hal ini dibuktikan dengan diberikannya standing apluse ketiga juri buatnya. Ada Fakhrul Razi, Rosalina dan Ivan Gunawan. Lalu, apa komentar komentantor terhadap penampilannya semalam? Secara umum juri dan komentator menilai penampilan Lesti sangat baik, dimana ada suprise yang diberikan Lesti pada lagunya. Tapi, bagi Saipul Jamil masih belum membuatnya berkata wow.

Dipenampilan keduanya, Lesti semalam (28-29/12/2015) menyanyikan lagu yang berjudul Ampunilah. Dari penampilannya Lesti semalam, Lesti sanggup membuat para komentator menangis karena buaian lagunya. Menurut juri dan komentator penjiwaan Lesti sangat baik, dan teknik vokal yang luar biasa. Adapun, kritikan buat Lesti adalah jangan memasukkan puisi dalam lagunya. Selain Dato Siti Nurhaliza, ada hal yang mengejutkan keluar dari mulut Mas Idayu, yang mengatakan agar Pak Ngah mendengar dengan baik, tentu saja dengan keluarnya kata-kata tersebut spontan membuat orang tertawa.

Dipenampilan ketiga, Lesti berduet dengan Inul Daratista. Menyanyikan lagu buaya buntung, mereka sukses menampilkan harmonisasi lagu yang luar biasa.
 Dari penampilan Lesti ternyata Penyanyi asal Malaysia, Siti Nurhaliza membuat status di Instagram yang berbunyi, ‘setuju dengan komen @soimah.p pada lesty..kalau ada nada tinggi yang mendayu & merintih sblm puisi  pasti lebih mantappp’ sarannya yang diakhiri dengan emotion jempol.
Lalu, bagaimana dengan penampilan Danang? Pada penampilan pertamanya semalam (28-29/12/2015), Danang membawakan lagu yang berjudul: Mirasantika. Dengan mengabungkan tiga jenis musik, Danang berhasil mengebrak panggung Dangdut Academy Asia. Hal ini dengan diberikan 4 standing apluse buatnya. Juri dan Komentator yang memberikan standing apluse buat Danang adalah: Inul Daratista, Saipul Jamil, Fakhrul Razi dan Rosalina. Tentu saja dengan penampilan itu, Danang menuai pujian termasuk Saipul Jamil yang ‘susah’ memberikan pujian pada para peserta, ‘ini adrenalin membuat saya stroke’ puji Saipul Jamil.
Dipenampilan kedua, Danang membawakan lagu melow yang berjudul Dia lelaki aku lelaki. Seperti pada penampilan pertamanya, dipenampilan keduanyapun Danang menuai pujian. ‘Kamu berhasil memberikan improvisasi dan berhasil! Beda dari versi aslinya,’ ucap salah satu komentator bangga.
Dilagu ketiga, danang berkesempatan berduet dengan Mas Idayu yang mana semalam mereka menyanyikan lagu Gadis atau Janda. Dari penampilan kocak mereka, tentu saja menjadi tontonan yang menarik yang membuat para penontonnya terhibur.
Tampil selanjutnya ada Shiha asal Malaysia yang semalam  menyanyikan lagu yang berjudul sudahlah. Dengan irama ngebit, Shiha tampil baik. lalu, apakah dengan penampilannya tersebut, Shiha bisa melampau kehebatan Lesti dan Danang? Menurut juri dan komentator, penampilan pertama Shiha dinamika, power dan artikulasinya baik, tapi, sayang pada penampilan pertama Shiha semalam ada sedikit pichi, pernafasan kurang bagus dan ada lirik yang salah.
Dipenampilan keduanya, Shiha menyanyikan lagu yang berjudul: Pergi tanpa pesan. Lau, berhasilkah Shiha menaklukkan lagu ini? sebagian besar juri dan komentator puas akan penampilannya, tapi, ada beberapa komentator menilai penampilan Shiha minim improvisasi, minim suprise, penjiwaan kurang baik dan ada beberapa nada ada yang flat.
Dipenampilan ketiganya, Shiha berkesempatan berduet dengan Iis Dalia yang semalam menyanyikan lagu rindu. Berbagai teknik mereka terapkan, sehingga menghasilkan nyanyian yang enak untuk dinikmati.
Berikut Nilai sementara 3 besar (Grand Final) Dangdut Academy Asia:
1.   Nilai Danang:
Nilai dari juri Indonesia: 97 poin
Nilai dari juri Malaysia: 97 poin
Nilai dari juri Brunei: 96 poin
Nilai dari juri Singapura: 95 poin
Total nilai: 385 poin
2.  Nilai Lesti:
Nilai dari juri Indonesia: 98 poin
Nilai dari juri Malaysia: 96 poin
Nilai dari juri Brunei: 97 poin
Nilai dari juri Singapura: 96 poin
Total nilai: 387 poin
3.  Nilai Shiha:
Nilai dari juri Indonesia: 94 poin
Nilai juri Malaysia: 93 poin
Nilai dari juri Brunei: 93 poin
Nilai dari juri Singapura: 92 poin
Total Nilai: 372 poin
Dengan hasil ini, maka peserta 3 besar (grand finalis) Dangdut Academy Asia yang mendapatkan nilai tertinggi semalam (28-29/desember/2015) adalah: Lesti dengan nilai sebesar 387 poin, sedangkan peserta 3 besar (Grand final) yang mendapatkan nilai terendah adalah Shiha dengan nilai akhir sebesar 372 poin.
Loading...

Subscribe to receive free email updates: