Hasil Final Thomas Cup 2016: Indonesia Kalah Dari Denmark 2 - 3

Tim Thomas Cup Indonesia kalah dari Tim Thomas Cup Denmark di Final Thomas Cup 2016 (22/5/2016). Hasil ini diperoleh setelah tunggal putera ke 3 Indonesia, Mustafa kalah telak dari Tunggal Putera Denmark, Vittinghus melalui 2 set langsung. Dimana kedudukan Final Thomas Cup 2016 3 – 2 atas kemenangan Tim Thomas Cup Denmark.
Kekalahan Indonesia kesemuanya berasal dari tunggal putera Indonesia, dari tunggal pertama (Tommy Sugiarto) yang tunduk dengan Victor dengan skor 21 – 17 dan 21 – 18. Tunggal kedua (Antony Ginting) juga tunduk akan keperkasaan tunggal kedua Denmark dengan dua set langsung, 17 – 21 dan 12 – 21 dan terakhir Tunggal ketiga, Mustofa kalah dari Vittinghus dengan skor telak 15 – 21 dan 7  - 21.

 Sedangkan perolehan poin diperoleh dari sektor ganda yang diisi pemain berpengalaman. Ahsan dan Hendra Setiawan berhasil menekuk ganda Denmark dengan poin 21 – 18 dan 21 – 13. Dan Ganda keduapun (Angga dan ricky) menuai kemenangan sempurna 21 – 16 dan 21 – 14.

 Dengan kekalahan ini, Indonesia kembali gagal memenangkan Thomas Cup 2016 yang telah lama ‘hilang’ dari genggaman Indonesia. Sementara Denmark akan menjadi Tim Thomas Cup 2016 yang paling berbahagia karena telah berhasil memenangkan Thomas Cup 2016 ini.
Tapi, walaupun Tim Thomas Indonesia gagal memenangkan Thomas cup tahun 2016 ini, kita sebagai warga Negara Indonesia telah turut bangga, karena para atlet bulu tangkis telah berusaha mati-matian untuk memenangkan Thomas Cup, tapi apa daya dewi fortuna lebih memilih Denmark sebagai Pemenang Thomas Cup 2016.
Loading...

Subscribe to receive free email updates: