Lima Manfaat Lompat Tali Bagi Kesehatan Anda

Olahraga merupakan salah satu usaha untuk mencapai hidup sehat. Sayangnya, di zaman yang serba modern ini kebanyakan dari kita terlalu sibuk sehingga seringkali kita sempat untuk melakukan kegiatan positif ini. Padahal kalau kita jeli, ada beberapa olahraga yang mudah dan praktis dilakukan oleh orang yang sibuk.
Olahraga yang sering dipilih karena mudah dan praktis biasanya adalah jalan kaki. Tapi, sebenarnya ada satu jenis olahraga yang juga sangat mudah dilakukan dan sangat praktis. Dimana kita tidak memerlukan biaya yang besar maupun memerlukan tempat khusus dan masalah manfaat pun tidak kalah dengan jenis olahraga lain. Olahraga tersebut adalah lompat tali.

Ya, seperti kita ketahui lompat tali bukanlah olahraga yang mahal. Karena lompat tali merupakan olahraga yang hanya memerlukan seutas tali sebagai medianya. Selain itu, lompat tali juga tidak memerlukan ruangan yang khusus dan hebatnya lagi lompat tali memiliki beragam manfaat untuk kesehatan kita.
Apa saja manfaat dari olahraga lompat tali ini? Berikut lima manfaat lompat tali bagi kesehatan kita:
1.   Untuk kesehatan jantung: bagi anda yang masih muda sangat disarankan untuk melakukan olahraga ini. Mengapa? Karena olahraga lompat tali ini dapat membantu jantung dalam memompa darah  serta memperlancar aliran darah.

2.  Mencegah osteoporosis: dengan rutin melakukan lompat tali sejak dini maka akan menekan resiko osteoporosis. Karena olahraga lompat tali ini membantu proses pemadatan tulang.
3.  Hemat dan fleksibel: seperti disebutkan di atas, olahraga ini murah meriah dan dapat dilakukan di mana dan kapan saja.
4.  Baik untuk otak: selain beragam manfaat di atas, dengan lompat tali kita secara tidak langsung melatih koordinasi dan sinkronisasi otak serta menstabilkan pengeluaran hormon, khususnya hormon yang memicu stres.

5.  Menurunkan berat badan: bagi anda yang ingin badan ideal secara sehat dapat memilih olahraga satu ini. karena satu jam lompat tali dapat membakar hampir 1.000 kalori!
Loading...

Subscribe to receive free email updates: