WOW, Joko Widodo Jadi Cover Majalah TIME

Presiden Terpilih (Joko Widodo) rupanya tidak hanya populer di Indonesia, tapi juga di dunia internasional. Hal ini dibuktikan dengan dijadikannya Joko Widodo sebagai cover majalah TIME hari kamis kemarin (16/10/2014).
Dipilihnya Joko Widodo sebagai cover bukan tanpa alasan, presiden terpilih Indonesia ini dinilai sebagai harapan baru bagi Indonesia. Sesuai dengan Tagline di majalah TIME yaitu: A New Hope. Dan di bawah Taglinenya TIME menuliskan bahwa Joko Widodo: Indonesia President Joko Widodo is a force of democracy (Priseden Joko Widodo adalah kekuatan untuk demokrasi). Dimana baru pertama kali presiden terpilih dari Indonesia bukan berasal dari sosok yang  memiliki latar belakang potik atau kedekatan dengan elit militer.


Dari cover majalah TIME ini tampak Joko Widodo menampilkan sosok yang serius, jauh dari kesannya yang selalu tersenyum selama ini. Dengan menggunakan batik berwarna coklat seolah melengkapi kulit dan mata khas Indonesia yang juga berwarna kecoklatan.
Sebenarnya, ulasan tentang Joko Widodo ini tidak terlalu mengejutkan, karena pada bulan April kemarin, Jurnalis TIME pernah mewawancarainya, ketika Joko Widodo menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Dan pada saat itu, presiden terpilih mengajak jurnalis TIME tersebut untuk blusukan yang merupakan ciri khas dari Jokowi ke bebeberapa area kumuh di ibukota.

Saya berdoa semoga acara pelantikan, yang rencananya dilakukan tanggal 20/10/2014 berjalan dengan lancar. Dan saya berharap, semoga saja Tagline dari majalah TIME sesuai dengan realita yang ada, dimana Joko Widodo dapat membawa perubahan bagi Indonesia  kearah yang lebih baik dari pada pendahulunya.  Amin.
Loading...

Subscribe to receive free email updates: